Daftar Pementasan

Minggu, 06 November 2011

Selamat Datang di Teater Pagupon!


Selamat datang, Burung Dara!

Teater Pagupon adalah salah satu biro di dalam Ikatan Keluarga Sastra Indonesia (IKSI) FIB UI. Atas dasar kebutuhan mahasiswa akan wadah untuk menampung ekspresi kesenian, khususnya seni pertunjukkan, pada Desember 1984 di Fakultas Sastra Universitas Indonesia, Rawamangun, Teater Pagupon lahir. Nama Pagupon sendiri diambil dari bahasa Jawa yang artinya 'rumah burung dara'.

Seiring perkembangannya, rumah burung dara pun tidak hanya dihuni oleh mahasiswa jurusan Sastra Indonesia, tetapi juga mahasiswa dari jurusan lain, fakultas lain, bahkan universitas lain. Siapa pun dapat bergabung.

Selamat datang di rumah burung dara!